10 Pasangan Video Game Paling Tragis Sepanjang Masa


Di Rate Dulu Gan..

Quote:KASKUSER yang baik Selalu Baca dulu Baru comment!

Spoilerfor No Repost:


Ga Nyangka Jadi HT Makasih Agan2, Momod, Mimin


Berusaha mendefinisikan kata “Cinta” secara pasti memang bukan perkara mudah. Ada yang menyebutnya sebagai luapan emosi senang yang berlebih terhadap satu objek, ada yang menyebutnya sebagai kesediaan untuk mengorbankan kepentingan diri sendiri demi orang lain, namun tidak sedikit pula yang melihatnya sebagai reaksi kimia di otak yang terjadi secara natural dan tidak dapat dikendalikan. Namun terlepas dari berbagai sudut pandang yang mengitarinya, cinta dan kasih sayang memang menjadi salah satu bagian terpenting untuk memberikan makna bagi perjalanan hidup seorang individu, bahkan untuk mereka yang hidup dalam dunia fiksi sekalipun. Tidak terkecuali, para karakter di video game.

Plot penuh intrik, aksi brutal penuh darah dan potongan tubuh, serta berbagai misteri yang menunggu untuk dipecahkan memang menjadi daya tarik yang membuat banyak orang awam akhirnya mulai menumbuhkan identitas sebagai seorang gamer. Namun tidak hanya itu saja, tidak sedikit pula game yang menawarkan kehangatan lewat cerita cinta dan romantisme cinta sebagai bagian yang tidak terpisahkan, bahkan cenderung menjadi pondasi untuk menciptakan pengalaman yang lebih memorable. Sayangnya, video game bukanlah dongeng, tidak semua cerita cinta memiliki akhir bahagia. Dari lusinan kisah yang ada, tidak sedikit pula pasangan yang harus berhadapan dengan tragedi, mimpi buruk, dan air mata sebagai sebuah monumen komitmen dan cobaan. Tidak jarang, pasangan-pasangan inilah yang berhasil mendefinisikan kata cinta yang lebih baik, walaupun dari sudut kehidupan yang lebih gelap dan kelam.

Dari semua karakter pasangan yang ada di industri game, siapa sajakah pasangan yang memiliki cerita cinta paling tragis sepanjang masa? Kami merangkum 10 yang terbaik untuk Anda.

Quote:10. Gabriel Belmont & Marie Belmont (Castlevania: Lord of Shadow)

Tidak ada kejadian yang lebih menyedihkan bagi pasangan ketika harus berhadapan dengan rasa kehilangan, ketidakmampuan untuk bertemu dan berinteraksi dengan sosok yang berbagi rasa penderitaan dan cinta yang sama. Tragedi inilah yang terjadi pada sang karakter utama – Gabriel Belmont dan istri tercintanya – Marie Belmont. Ketika Gabriel tengah menjalankan tugas suci dari Brotherhood, serangan dari makhluk penuh kutukan menghabisi nyawa Marie dan membuat arwahnya tidak mampu bergerak ke dunia lain. Namun Gabriel tidak menyerah begitu saja. Mengetahui tentang sebuah artifak yang mampu menghidupkan kembali mereka yang telah mati – The God Mask, Gabriel melewati berbagai cobaan untuk bertemu kembali dengan Marie. Namun begitu artifak ini berada di tangan? Tragedi yang lebih menyedihkan justru kian menimpa pasangan ini.
Spoilerfor Video:
CASTLEVANIA Lords of Shadow AMV PLUS Ending

Quote:9. Lenne & Shuyin (Final Fantasy X-2)

Ada begitu banyak motif untuk mengacaukan kedamaian di dunia dan menyusun rencana untuk menghancurkannya, pernyataan tersebut tampaknya cocok untuk menggambarkan kisah cinta antara Lenee dan Shuyin dari Final Fantasy X-2. Rasa dendam dan resolusi perasaan yang tidak terselesaikan membuat arwah dua sejoli yang hidup di era 1.000 tahun sebelum era Tidus dan Yuna ini membuat mereka menjadi ancaman yang berbahaya. Di masa ketika Zanarkand dan Bevelle berperang, Lenne yang merupakan seorang summoner, diminta untuk bertempur di garis depan membantu kepentingan Zanarkand. Sang kekasih – Shuyin yang mengkhawatirkan keselamatannya kemudian memutuskan untuk menempuh jalan ekstrim. Ia berusaha mengaktifkan senjata penghancur massal milik Bevelle – Vegnagun untuk memastikan Lenne tak perlu ambil bagian di dalam perang. Aksi Shuyin yang hampir berhasil ini justru dihentikan oleh Lenne sendiri. Namun pertemuan ini berakhir tragedi, keduanya ditembak mati oleh pasukan Bevelle yang sudah mencium rencana keduanya. Ucapan cinta yang diucapkan Lenne di akhir hayatnya tak pernah sampai di telinga Shuyin, dan berakhir pada dendam yang terus bertahan hingga 1.000 tahun setelahnya.
Spoilerfor Video:
Lenne & Shuyin (Final Fantasy X-2)

Quote:8. Hal Emmerich & Sniper Wolf (Metal Gear Solid)

Seorang geek yang jatuh cinta kepada pembunuh berdarah dingin nan seksi yang eksotis, kisah cinta antara Hal Emmerich dan Sniper Wolf di Shadow Moses memang masih menjadi salah satu misteri terbesar di industri game. Hal Emmerich aka Otacon memang dengan jelas memperlihatkan kecenderungan cinta matinya terhadap Sniper Wolf, yang akhirnya dihabisi oleh Solid Snake. Apakah Sniper Wolf berbagi perasaan yang sama? Misteri dan perasaan inilah yang harus ditanggung dan dipikul oleh Otacon, bahkan cukup untuk membuatnya menihilkan berbagai probabilitas untuk menjalin cinta dengan orang lain. Beberapa spekulasi menyebutkan bahwa Sniper Wolf hanya melihat Otacon sebagai seorang sahabat semata, namun izin yang diberikan bagi Otacon untuk memelihara serigala-serigala kesayangannya dan memberi makan mereka mengindikasikan sebuah hubungan yang jauh lebih mendalam. Pada akhirnya, semua memorabilia dan kenangan yang ada di benak Otacon menjadi sebuah tragedi yang sulit untuk diatasi.
Spoilerfor Video:
Sniper Wolf's Death - ORIGINAL SCRIPT - audio sync

Quote:7. Kratos & Lysandra (God of War)

Kratos yang selama ini kita kenal memang sosok yang brutal, penuh darah, dan tidak segan untuk melakukan apapun untuk memuaskan rasa dendamnya, termasuk membunuh semua dewa di Olympus dan membawa kiamat bagi seluruh umat manusia. Namun di masa-masa hidupnya sebagai seorang ksatria Spartan yang hidup mengabdi di bawah Ares – sang dewa perang, Kratos tak ubahnya manusia biasa. Terlepas dari hidupnya yang penuh perang dan kematian, Kratos selalu kembali pada sang cinta utama – Lysandra dan anak satu-satunya yang ia sayangi – Calliope. Namun serangan yang dilakukan Sparta pada kuil Athena mengubah hidup Kratos sepenuhnya. Dipengaruhi oleh kekuatan Ares, Kratos secara tidak sadar, mulai membunuh semua penghuni kuil tersebut secara membabi buta. Salah satu korbannya? Sang istri dan anak tercinta – Lysandra dan Calliope. Penyesalan, kesedihan, dan rasa bersalah terus menghantui Kratos sejak tragedi tersebut terjadi, bahkan cukup untuk mendorongnya untuk terus memburu dan akhirnya membunuh Zeus. Dan pertobatan itu harus ditebus dengan cara yang tidak mudah.
Spoilerfor Video:
God of War - Elysium / Hope HD

Quote:6. Dominic Santiago & Maria Santiago (Gears of War)

JagatPlay sendiri sempat memberikan tribut yang tinggi dan memasukkan pasangan dua sejoli – Dominic Santiago dan Maria Santiago sebagai salah satu kisah cinta paling romantis di video game. Namun kisah yang mengikat keduanya harus pula diakui mengabadikan mereka sebagai salah satu pasangan video game paling tragis yang pernah ada. Bagi Dom, Maria adalah cinta senjati yang tidak tergantikan. Diculikan dan dijadikan sebagai bahan percobaan oleh para Locust, Dom tidak pernah kehilangan harapan untuk menemukan Maria kembal. Bertempur melawan ratusan pasukan Locust, masuk ke dalam inti bumi dan menghancurkan markas mereka, terlibat dalam beberapa event yang hampir mencabut nyawanya, Dom akhirnya berkesempatan untuk bertemu Maria setelah sekian lama. Namun ia bukanlah lagi sosok Maria yang terpatri dalam memorinya. Apakah ini menghalangi cinta Dom terhadap Maria? Not even a bit..
Spoilerfor Video:
Tribute to Dom Santiago, Gears of War 3 * Spoiler Alert * (Final Cut Scenes)

Lanjut Bawah Gan

SOURCE: www.kaskus.co.id

0 komeng:

Posting Komentar